Resep Kue Khas Lebaran Roti Kering Kurma Coklat

Roti Kering Kurma Coklat

Resep roti kering kurma coklat – Ketika bulan puasa, mungkin Anda akan menyibukkan diri untuk membuat berbagai macam kue khas lebaran di rumah. Salah satu kue yang menjadi khas lebaran ialah kue korma. Di tengah masyarakat di Indonesia, sepertinya korma ini memang tidak hanya dijadikan sebagai santapan biasa, namun ia dapat di olah menjadi roti atau kue korma coklat yang bisa disajikan ketika lebaran tiba. Anda dapat mempraktekkan resep ini dengan mudah.
Walaupun kue khas idul fitri ini tidak setenar berbagai macam kue yang lain namun jika Anda menyajikan kue ini di toples, tentu saja tamu yang berdatangan di rumah Anda akan merasa senang. Selain itu penjual kue ini juga sangat jarang, rata-rata di rumah-rumah lebih sering membuatnya sendiri. Jadi sangat tepat rasanya bila Anda membuat kue ini sebagai sajian spesial. Anda hanya perlu menyiapkan bahan seperti tepung dan juga Blueband.
baca juga Aneka Resep Makanan Enak

Berikut cara pembuatan kue korma

Bahan – bahannya :

  • Korma 100 gram
  • Gula halus 150 gram
  • Tepung terigu 300 gram
  • Telur ayam 1 butir
  • Kuning telur 1 butir
  • Blueband 250 gram
  • Coklat bubuk 30 gram
  • Baking powder 1 sdt
1. Ambil wadah yang akan Anda gunakan untuk mencampur seluruh bahan
2. Masukkan Blueband, gula bubuk yang sudah Anda persiapkan. Kocok bahan hingga rata selama kurang lebih 5 menit
Agar pengocokan sempurna, Anda dapat mengocok menggunakan mixer
3. Masukkan tepung terigu yang telah diayak sebelumnya ke wadah. Aduk hingga bagian tercampur dengan rata, usahakan tidak ada gumpalan di adonan
4. Masukkan buah korma yang sudah Anda hilangkan isinya
5. Siapkan oven di suhu 150 derajat
6. Ambil loyang serta olesi menggunakan Blueband agar tidak lengket ketika diangkat
7. Ambil adonan menggunakan sendok lalu tuang di atas loyang
8. Ulangi hingga adonan tersebut habis
9. Masukkan loyang ke dalam oven dan panggang selama 20 menit
10. Sesudah matang, angkat serta keluarkan kue
11. Cara membuat kue khas lebaran selesai, selamat mencoba.

ORDER VIA CHAT

Produk : Resep Kue Khas Lebaran Roti Kering Kurma Coklat

Harga :

https://www.kabarwaras.com/2017/02/resep-kue-khas-lebaran-roti-kering.html

ORDER VIA MARKETPLACE

Diskusi