Tips Menyertakan Keju Dalam Aneka Resep Kue Kering
Aneka Resep Kue Kering
Ada cukup banyak memang kreasi aneka resep kue kering yang menyertakan keju sebagai bahan pembuatannya. Rasa yang gurih pada keju itulah yang tidak lain menjadi salah satu alasan mengapa cukup banyak kue kering dikreasikan dengan keju. Tentu adanya keju akan semakin menambah cita rasa kelezaran pada kue kering. Apalagi dipadukan juga dengan penggunaan margarin berkualitas seperti Blue Band Cake and Cookie. Nah, dalam menyertakan keju pada resep kue kering yang anda buat, berikut ini ada beberapa tips yang kiranya bisa diaplikasikan supaya menambahkan keju bisa membuat cita rasa kue kering bisa lebih lezat :
- Tentukan dengan tepat jenis keju yang akan dipakai. Tentu ini menjadi hal yang sangat penting dalam menyertakan keju sebagai bahan pembuatan aneka resep kue Jenis keju yang cukup sering digunakan dalam kreasi kue kering adalah keju cheddar, keju edam serta juga keju guoda. Ketiganya punya karakteristik dan rasa yang berbeda. Sehingga pastinya juga pemilihan jenis keju haruslah disesuaikan dengan resep kue.
- Pilih keju yang segar. Kualitas bahan pastinya akan sangat mempengaruhi hasil kue kering yang dibuat, baik rasa sampai dengan teksturnya. Dalam memilih keju yang segar untuk kue kering adalah pilih keju yang aromanya khas dan teksturnya tidak terlalu keras. Keju yang warnanya sudah agar berubah sebaiknya dihindari. Terlebih keju yang sudah pernah digunakan kemudian dibungkus kembali karena belum habis, perlu diperhatikan betul kualitas kejunya.
- Menjadikan keju sebagai topping dalam kreasi kue kering. Ada cukup banyak aneka resep kue kering yang menambahkan keju parut sebagai topping. Contohnya adalah kue nastar, kastengel, dan lain-lain. Menambahkan parutan keju cheddar dalam resep kue kering tentunya akan memberikan tekstur yang renyah karena keju cheddar sendiri yang sifatnya mengering saat dipanggang.
Itulah sedikitnya tiga tips dalam mengkreasikan kue kering dengan penambahan keju sebagai bahan pembuatannya. Kue kering tentunya identik dengan rasa yang gurih dan teksturnya yang renyah. Cukup mudah sebetulnya untuk menghasilkan kue kering bertekstur yang renyah. Salah satunya adalah dengan menyertakan keju ini.
Diskusi