Cara Mendidik Anak SD Sampai Dewasa Agar Patuh Kepada Orang Tua


Pendidikan anak sd


Memiliki anak yang patuh dan berbakti tentu adalah harapan tiap orangtua. Untuk mewujudkannya dibutuhkan cara-cara mendidik anak yang tepat. Tentu kita sebagai orangtua tidak mungkin hanya berdiam diri tanpa melakukan sesuatu agar anak tumbuh patuh dan berbakti. Orangtua harus berperan aktif dalam tumbuh kembang anak, terutama menanamkan aneka nilai pada anak sejak dini hingga dewasa. Pendidikan karakter sejak dini akan terus terbawa hingga si anak tumbuh dewasa dan bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-harinya. Berikut adalah aneka cara mendidik anak sejak dini agar ia tetap patuh pada orangtua hingga dewasa.

1.Orangtua sebaiknya tidak hanya mengarahkan anak untuk berbuat benar, namun juga mencontohkan perbuatan baik yang dikatakan tersebut. Sebagai contoh, orangtua tak sekadar mengingatkan anak untuk membuang sampah pada tempatnya, namun juga mencontohkan dengan perbuatan. Memberi contoh dengan perbuatan pada anak justru akan lebih diingat olehnya daripada sekadar memberi contoh menggunakan perkataan. Anak akan lebih patuh pada orangtua karena mendapat contoh yang baik.




2. Sistem reward and punishment atau hadiah dan hukuman dalam mendidik anak memang kadang akan diperlukan. Hal ini akan mendidik anak terkait hak dan tanggung jawab, termasuk agar anak dapat semakin patuh pada orangtuanya. Selain itu, anak akan terlatih untuk melakukan aneka perbuatan baik dan menghindari aneka perbuatan buruk. Anak juga akan bersemangat dalam melakukan perbuatan baik. Kepatuhan anak juga akan terlatih dengan baik lewat cara ini.

3.Penting bagi orangtua untuk menjaga komunikasi dengan anak bahkan sejak usia dini. Menanyakan bagaimana sekolahnya, apa kesulitan yang ditemuinya sehari-hari dan ingin menjadi apa saat ia dewasa nanti terbilang penting. Hal ini tak sekedar untuk membangun kepatuhan anak pada orangtua namun juga mempererat hubungan antara orangtua dan anak serta membuat anak merasa diperhatikan. Anak yang diperhatikan akan lebih patuh pada orangtuanya dan tidak sibuk mencari perhatian di luar lain, apalagi di luar rumah.

4.Menanamkan nilai-nilai agama juga terbilang penting dilakukan sejak ini. Tidak sekadar agar anak-anak lebih mendekat pada Tuhannya, namun juga agar anak semakin patuh pada orangtuanya. Kepatuhan pada orangtua tentu diajarkan dalam agama mana pun, termasuk menghormati dan menyayangi kedua orangtua. Faktor inilah yang membuat nilai-nilai agama penting untuk ditanamkan sedari dini pada anak.

5.Terakhir, agar anak patuh pada orangtua, dukunglah anak untuk melakukan apa yang dia suka sesuai bakatnya. Jangan paksa anak untuk menjadi apa yang diinginkan orangtuanya. Anak yang dipaksa melakukan sesuatu yang tidak dia suka tidak akan mematuhi orangtua nantinya. Mereka justru cenderung akan tumbuh sebagai anak pembangkang karena keinginannya dibatasi atau bahkan dihalangi. Biarkan anak tumbuh menjadi dirinya sendiri sesuai apa yang dia sukai atau inginkan.

Demikian adalah cara mendidik anak agar patuh pada orangtuanya. Pendidikan yang tepat dan dilakukan sejak dini akan terbawa hingga anak dewasa nanti. Kepatuhan anak pada orangtua juga akan ditularkan pada anaknya kelak, sehingga mendidik anak agar patuh tidak hanya akan bermanfaat untuk anak kita namun juga cucu-cucu kita nantinya. Inilah mengapa pendidikan yang tepat sangat dianjurkan, yaitu agar tumbuh generasi penerus yang berkualitas. Tiap orangtua akan memiliki cara berbeda dalam mendidik anak-anaknya, namun tujuan dari pendidikan itu tetaplah sama, yakni membentuk buah hati menjadi pribadi yang unggul.

ORDER VIA CHAT

Produk : Cara Mendidik Anak SD Sampai Dewasa Agar Patuh Kepada Orang Tua

Harga :

https://www.kabarwaras.com/2017/12/cara-mendidik-anak-sd-sampai-dewasa.html

ORDER VIA MARKETPLACE

Diskusi